Program MBKM Asistensi Mengajar
Pertama-tama kami mengucapkan selamat kepada mahasiswa Universitas Islam Jakarta yang terpilih oleh Ditjen DIKTI Kemendkbud untuk mengikuti “Program MBKM Asistensi Mengajar” Tahun 2022.
Literatur mengemukakan bahwa mengajar secara profesional adalah kompetensi utama dari visi dan misi program studi pendidikan. Pengajaran yang profesional akan meningkatkan motivasi dan pembelajaran siswa, mempersiapkan mereka untuk berkarir dimasa depan, dan berkontribusi positif bagi generasi mendatang. Program MBKM Asistensi Mengajar juga merupakan persiapan penting untuk karir mahasiswa dimasa depan, apakah mahasiswa berencana untuk berkarir di dunia akademis atau mengejar profesi lain. Dengan mengikuti Program MBKM Asistensi Mengajar, mahasiswa dapat mengembangkan kompetensi pengajaran mereka, mempelajari keterampilan komunikasi, mempelajari perilaku siswa, dan beradaptasi terhadap perubahan.
Oleh karena itu, Universitas Islam Jakarta menawarkan kesempatan bagi mahasiswa program sarjana untuk mengikuti “Program MBKM Asistensi Mengajar” dalam rangka mengembangkan keterampilan mahasiswa sebagai guru dan menunjukkan keterampilan ini melalui pengalaman mengajar praktis. Guru yang efektif memiliki beberapa karakteristik umum sebagai berikut:
1. dedikasi untuk pembelajaran dan pengembangan siswa
2. kemampuan untuk berkomunikasi secara efektif dan jelas
3. menghargai gagasan orang lain
4. kemampuan untuk memunculkan yang terbaik dalam diri siswa
Kemajuan dalam ilmu pembelajaran, pendekatan pengajaran berbasis studi kasus dan pengajaran berbasis proyek, dan teknologi pendidikan telah menciptakan peluang-peluang baru untuk meningkatkan pembelajaran siswa, termasuk dalam pembelajaran secara online atau secara langsung. Oleh karena itu, Universitas Islam Jakarta mendorong mahasiswa, baik dari Prodi Pendidikan maupun dari prodi lainnya, untuk menjelajahi sumber-sumber pengetahuan dan lokakarya yang ditawarkan oleh Ditjen DIKTI kemendukbud dan Pusat Pengembagan Kurikulum yang akan mendukung pertumbuhan mahasiswa sebagai seorang pendidik. Program MBKM Asistensi Mengajar dapat dimaknai sebagai belajar mengajar sambil menjadi asisten pengajar. Program MBKM Asistensi Mengajar menawarkan manfaat unik bagai mahasiswa, termasuk dapat belajar dari pengalaman dan pelatihan dari individu profesional yang siap dan mampu membantu mahasiswa menjadi guru yang profesional dan komunikator yang berpengalaman.
Kepada mahasiswa peserta Program MBKM Asistensi Mengajar perlu ditekankan bahwa mengajar dengan baik adalah sebuah proses berkelanjutan yang membutuhkan kemauan untuk berefleksi, berubah, dan menjadi pembelajar seumur hidup. Dengan menghadapi kelompok siswa baru, mata pelajaran baru, teknologi baru yang inovatif, perubahan dalam konteks sosial dan budaya, dan kemajuan dalam penelitian, mahasiswa dan pemangku kepentingan lain harus beradaptasi untuk memenuhi kebutuhan siswa. Mahasiswa peserta Program MBKM Asistensi Mengajar juga perlu untuk tetap berpikiran terbuka, menerima perubahan, dan bersedia mencoba hal-hal baru di kelas, yang akan membantu mahasiswa menjadi pendidik yang profesional.
(Sumber: University of Pittsburgh)
Terima Kasih Infonya Sewa Mobil Bali
ReplyDelete